Mereka yang bekerja di belakang komputer sepanjang hari berisiko tinggi terkena sakit tulang belakang karena posisi tubuh yang tak banyak bergerak.
Oleh karena itu, untuk menghindarinya, ada beberapa kebiasaan sederhana yang bisa dilakukan seperti berikut.
1. Bangun dari kursi setiap 30 menit
Semakin lama Anda duduk, semakin tinggi risiko Anda terkena gangguan tulang belakang. Oleh karena itu, biasakanlah berdiri setiap 30 menit sekali dari kursi Anda dan lakukan peregangan seperti menggerakkan tubuh ke kiri atau kanan agar otot tidak menegang. Lakukan selama 4-5 menit setiap kali mengambil jeda.
2. Lakukan tes tulang belakang saat pemeriksaan kesehatan rutin
Kebanyakan orang memeriksa gula darah dan tekanan darah secara rutin, tetapi jarang yang memeriksakan tulang belakang. Baiknya pemeriksaan pada organ penopang juga dilakukan secara rutin bagi Anda yang bekerja di belakang meja komputer. Dengan demikian, deteksi dini bisa dilakukan bila Anda mengalami masalah pada bagian tulang belakang.
3. Memperbaiki postur tubuh
Mempertahankan postur tubuh yang baik adalah kunci untuk menjaga agar tulang belakang tetap sehat. Duduk dengan posisi benar adalah hal penting dimana kursi dengan kemiringan sandaran 100 hingga 110 derajat ke belakang adalah yang paling ideal. Pastikan sandaran tidak kaku karena hal itu akan membuat posisi punggung berubah.
4. Gunakan alat terapi tulang belakang
Adalah Luvina Back Stretcher, alat yang peregangan untuk mengurangi dan menyembuhkan sakit / nyeri tulang belakang. Didesain berdasarkan kontur tulang belakang, sangat aman, praktis dan mudah digunakan. Untuk mendapatkan alat ini Anda bisa belanja di www.matrixshop.co.id.
Begini Cara Menjaga Kesehatan Tulang Belakang untuk Pekerja Kantoran
On Senin, 23 Oktober 2017 Label: Kesehatan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar